Kamis, 20 November 2025

Selain puasa Syawal, puasa sunnah lain juga bisa dilaksanakan misalnya puasa Senin Kamis, dan sebagainya.

Selain aspek spiritual pribadi, kita juga mampu meneruskan aspek ibadah sosial, seperti melanjutkan sedekah dan berbagi kepada sesama. Ramadan mengajarkan kita untuk peduli terhadap orang lain.

Jangan biarkan semangat berbagi kita berakhir begitu saja setelah bulan suci berlalu. Sedekah tidak hanya dalam bentuk harta, tetapi juga dalam bentuk kebaikan dan kepedulian terhadap sesama.

Menjaga Silaturahmi dan Saling Memaafkan

Idulfitri adalah momentum untuk mempererat tali persaudaraan. Rasulullah SAW bersabda: "Barang siapa yang ingin dilapangkan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, hendaklah ia menyambung silaturahmi." (HR. Bukhari dan Muslim).

Momentum Idulfitri tidak boleh terlewat begitu saja tanpa menyambung silaturrahim. Tradisi mudik Idulfitri di negeri ini tak lain tak bukan adalah untuk silaturrahim keluarga dan sanak saudara.

Berkumpul menyambung persaudaraan merupakan momentum tepat dilakukan di waktu Idulfitri dimana hal ini jarang bisa dilakukan di hari biasa, karena tidak semua sanak saudara bisa terus berkumpul.

Selain silaturrahim, Idulfitri juga identik dengan saling memaafkan. Istilah Halalbihalal yang otentik dari negeri ini adalah kalimat yang menunjukkan saling memaafkan di hari kemenangan.

Halalbihalal merujuk sikap saling memaafkan antar satu orang dengan lainnya.  Hal ini dilakukan karena setelah menjalankan ibadah puasa, dosa-dosa kita diampuni oleh Allah.

Komentar

Terpopuler