Rabu, 19 November 2025


Pergaulan yang salah ini dalam jangka panjang bisa mempengaruhi kepribadian seseorang. Hal ini bisa datang dari teman, tetangga, hingga relasi.

Untuk itu, hendaklah berhati-hati dalam melakukan pergaulan ini. Jangan sampai, orang dekat ini malah membawa dampak buruk dalam kehidupan kita.

Baca juga: Doa untuk Orang yang Menaruh Iri Dengki

Melansir dari laman NU Online, Rabu (8/3/2023), Imam Abdul Wahhab As-Sya’rani menganjurkan kita untuk berlindung dari teman yang lalai agama, tetangga yang usil, dan juga pasangan rumah tangga yang toksik.

Imam As-Sya’rani mengutip doa Rasulullah saw yang berlindung dari teman, tetangga, dan pasangan yang buruk. Adapun doa itu berbunyi sebagai berikut:

اللّٰهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنْ صَاحِبِ غَفْلَةٍ وَمِنْ جَارِ سُوْءٍ وَمِنْ زَوْجٍ يُؤْذِيْ


Allāḥumma innī a‘ūdzu bika min shāhibi ghaflatin wa min jāri sū’in wa min zawjin yu’dzī.Artinya: ”Ya Allah, aku berlindung kepadamu dari sahabat yang lalai agama, tetangga yang jahat, dan pasangan yang menyakiti,”(Imam Abdul Wahab As-Sya’rani, Tanbihul Mughtarrin, [Semarang, Thaha Putra: tanpa tahun], halaman 29). Doa ini dapat dibaca agar kita dapat dijauhkan oleh Allah dari pengaruh buruk teman, tetangga, dan pasangan rumah tangga toksik dengan pergaulan yang tidak sehat. Wallahu a‘lam.  Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: nu.or.id

Baca Juga

Komentar

Terpopuler